Search This Blog

Sunday, September 8, 2013

Better Not Bigger

Terkadang kita lebih mementingkan hasil, namun mengesampingkan prosesnya. Kita ingin cepat menjadi besar dan sukses, namun lupa untuk menjadi besar dan sukses, kita perlu melewati proses yang terus menerus dan berulang kali.

1. Availability, not ability
Tuhan mencari orang yang mau bukan yang mampu. Ketika kita meresponi panggilan Tuhan, Ia akan menambahkan kemampuan kita. (1 Kor 1:27-29)

2. Persistence, not perfection
Orang yang sukses bukanlah orang yang sempurna, tapi orang yang tekun dalam proses sampai berhasil. Jangan menyerah, tekun dalam proses. (Gal 6:9)

3. Inspiration, not intimidation
Dalam proses menjadi besar, ada kalanya kita jatuh. Jangan pernah menuntut dan mengintimidasi orang, menyalahkan orang dan pihak eksternal, tapi sadar bahwa segala sesuatu yang baik harus dimulai dari diri sendiri terlebih dahulu. Seoarang pemimpin akan menguasai diri sepenuhnya dan memberi inspirasi untuk orang lain, mengubah keadaan dimulai dari diri sendiri.